Panggung MTQ Desa Woro Sudah Sekitar 80 Persen

Spread the love

Foto : Sekretaris LPMD Woro Mursalim

Bima, LintasRakyatNTB – Pembangunan panggung Musyabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Desa Woro, Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima hampir rampung.

Pembangunan panggung untuk menggali minat baca quran yang berkualitas ini menggunakan 130 juta dana desa tahun anggaran 2021. Finising sudah sekitar 80 persen.

“Ya, tinggal sekitar 20 persen akan selesai beberapa hari lagi,” kata Sekretaris LPMD Mursalim kepada media ini, Kamis (2/9) siang.

Menurutnya, selain untuk pelaksanaan kegiatan MTQ, juga dapat digunakan acara- acara syiar lainnya. Seperti akad nikah warga.

“Ya, ini sangat mendukung untuk hal itu. Apalagi di bawahnya dibuat taman tertata rapi dan indah,” kata Mursalim.

Dia menjelaskan, pembangunan ini salah satu prioritas Kepala Desa Abdul Farid di bidang keagamaan. Tentu sesuai perancanaan yang secara komprehensif dan demokratis.

“Ya, ini prioritas Pak Fren Jaya. Sebelumnya menjadi nyanyiannya setiap acara kemasyarakatan,” pungkas Mursalim. (Fen)

Next Post

Anggota DPRD NasDem Raihan Kucurkan 350 Juta Dana Aspirasi di Woro, Masyarakat Apresiasi

Jum Sep 3 , 2021
Spread the loveBima, LintasRakyatNTB – Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat fraksi Partai Politik Nasional Demokrat (NasDem) dapil VI Raihan telah kucurkan 350 juta dana aspirasi di Desa Woro, Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima tahun anggaran 2021. Raihan kucurkan 350 juta dana untuk pembangunan rabatnisasi gang Kampung Mangge (Kampung Asam) dan […]

You May Like