POLRES DOMPU

WARGA KELURAHAN BALI BLOKIR JALAN,POLSEK DOMPU LAKUKAN NEGOSIASI

Spread the love
Foto Kapolsek Dompu IPDA Ade Helmi bersama anggota dan Lurah Bali melalukan negosiasi dengan masa aksi agar jalan yang di blokir bisa di buka kembali

Lintasrakyat-ntb.com ~ Respon cepat pihak Polsek Dompu melakukan tindakan negosiasi dan musyawarah dengan masa pemblokiran jalan yakni di lakukan oleh Masyarakat Kelurahan Bali Kecamatan Dompu di Cabang Doro Swete Lingkungan Swete Barat Kelurahan Bali Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu pada hari Senin tanggal 25 Maret 2024 sekitar Pukul 16.20 Wita  

Aksi Blokir Jalan oleh Kelompok Pemuda Kelurahan Bali yang dipimpin oleh Saudara. DIAN dan Saudara. WAWAN dengan menggunakan batu dan kayu serta membakar ban dengan tuntutan warga Mempertanyakan Prosedur Penangkapan dan Penembakan salah seorang yang menguasai Narkoba di Lingkungan Swete Barat Kelurahan Bali berinisial AD Alamat Dusun Maulana Utara Desa Sori Sakolo Kec. Dompu Kab. Dompu.

Kapolsek Dompu IPDA Ade Helmi SH saat di konfirmasi oleh awak media ini melalui via WhatsApp Pribadinya  membenarkan adanya aksi sepintas warga yang melakukan pemblokiran jalan dengan menggunakan Kana batu ,kayu dan membakar Ban Bekas

Kronologis kejadian Kata Ade Bahwa Terkait adanya aksi Spontan Blokir jalan di Cabang Doro Swete Lingkungan Swete Barat Kelurahan Bali Kecamatan Dompu yang dilakukan oleh Sekelompok warga Kelurahan Bali terkait adanya aksi Penangkapan salah seorang Warga yang menguasai Narkoba

Korban yang tangkap tersebut di ketahui berinisial AD beralamat Dusun Maulana Utara Desa Sori sakolo, penangkapan tersebut  dilakukan  oleh Tim Sat Narkoba Polres Dompu.” Kata Kapolsek 

Mengetahui adanya kejadian tersebut akhirnya pers Polsek Dompu yang dipimpin Langsung oleh Kapolsek Dompu IPDA Ade Helmi SH di dampingi Kanit Intelkam Polsek Dompu AIPTU YUSUF, SH,langsung Menuju TKP guna melakukan pengamanan sekaligus melalukan negosiasi dengan Masa Aksi

Sekitar pukul 17;00 wita kami dari pihak Polsek Dompu bersama Lurah Bali. Bapak MUZAKIR. S.sos melakukan musyawarah dan negosiasi terhadap kelompok warga Kelurahan Bali agar membuka kembali jalan yang telah di Blokir 

Saat itu juga lanjya Ade, kami meminta agar perwakilan masyarakat Kelurahan Bali mendatangi Sat Narkoba Polres Dompu Mempertanyakan apa yang menjadi tuntutannya tersebut.” Pungkas Ade

Dan setelah di berikan pemahaman dan arahan akhirnya masa sadar dan mau buka kembali jalan Raya, sehingga jalan Kembali Normal dan situasi aman dan lancar.” Tutup IPDA Ade Helmi SH.( Om Jeks )