Pasca Libur Hari Raya Idul Fitri, Kades Jaya Makmur Lakukan Pembersihan Rutin pantai Jemplung bersama Warga

Spread the love

Lintasrakyat-ntb.com ~ Sumbawa -; Dalam rangka menjaga kenyamanan dan keindahan lokasi objek wisata, perlu ditunjang dengan sarana prasarana yang bersih dan sehat. Hal ini akan berdampak positif kepada opini para pengunjung objek wisata khususnya Pantai Jomplung di Kecamatan Labangka Kabupaten Sumbawa

Kepala Desa (Kades) Jaya Makmur, Kecamatan Labangka Kabupaten Sumbawa, Bapak Nurdin, langsung terjun bersama warga (Kawula Muda)  melakukan pembersihan lokasi sepanjang bibir pantai Pantai Jemplung dan menata memindahkan Baruga yang ada di sekita berlokasi di Dusun mekar Jaya, Desa Jaya Makmur Kecamatan Labangka Kabupaten Sumbawa.

Saat di di Wawancarai oleh Awak Media ini di lokasi kegiatan Kades Jaya Makmur mengatakan” Kegiatan Pembersih ini Kami lakukan agar pengunjung Pantai Jomplung merasa nyaman  dan nyaman,”

Karena di hari raya begini banyak sekali pengunjung dari segala penjuru, dan mengajak kawula muda yang ada di Desa Jaya makmur untuk melakukan gotong royong pembersihan, kegiatan gotong royong pembersihan seperti ini kami lakukan di sore hari di setiap hari selama 7 hari,

Lanjutnya hari ini sekitar puluhan ribu pengunjung dari berbagai penjuru,ini baru hari pertama, besok lusa lagi pengunjung akan bertambah lebih dari jumlah hari pertama”pungkas Kades.

“Untuk Kamtibmas nya selama ini di pantai jomplung selalu aman dan terkendali, sebab saya bersama tokoh pemuda togoh masyarakat dan tokoh agama di bantu oleh Pihak keamanan Polsek Labangka selalu hadir di lokasi, guna mengawasi dan mengamankan para pengunjung” ujarnya…

Saya berharap, warga sekitar pantai Jomplung agar tetap menjaga kebersihan khususnya dilingkungan objek wisata Pantai Jomplung, agar para pengunjung atau wisatawan terus tertarik datang dan ini tentunya berdampak pada perekonomian warga setempat” harapnya

Salah satu pengunjung.yang bernama Yakub mengatakan” Kami datang ke pantai jomplung ini bukan baru kali ini,tapi setiap liburan kami bersama keluarga ke pantai ini,dan pantai ini menurut kami bagus dan nyaman, walaupun masih sederhana tapi sangat terlihat indah,,intinya kami sangat merasa nyaman dan di pantai ini selama kami berkunjung selalu ramai.”

Lanjutnya, kami berharap kepada pemerintah kabupaten Sumbawa khusunya dinas pariwisata Kabupaten Sumbawa agar bisa membuat pantai ini sebagai tempat pariwisata yang lebih bagus karena menurut kami selain lokasinya yang strategis keindahan pantainya sangat bagus untuk menarik perhatian wisatawan di penjuru dunii ,tutupnya.( Om Jeks )

Next Post

Polsek Labangka Berikan Himbauan Kepada Pengunjung Wisata Pantai Jomplung

Ming Apr 23 , 2023
Spread the love Lintasrakyat-ntb.com ~ Polsek Labangka Polres Sumbawa ~ Guna memberikan pelayanan dan kenyamanan kepada pengunjung yang akan berwisata, Anggota Polsek Labangka berikan himbauan di wisata alam Pantai Jomplung Labangka Lima, Kecamatan Labangka Kabupaten Sumbawa pada hari Minggu 23/04/2023 pukul 08:23 wita Untuk meminimalisir kejadian yang tidak diinginkan personil […]

You May Like