Kapolsek Woja Pimpin Pengamanan Tarawih: Wujud Nyata Kepedulian untuk Ibadah yang Khusyuk

Spread the love

Dompu, NTB – lintasrakyat-ntb.com ~  Demi memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan suci Ramadan, Kapolsek Woja IPTU Agustamin, S.H., memimpin langsung pengamanan sholat tarawih di Masjid Jami Qushurul Jannah, Kelurahan Kandai Dua, pada Selasa (4/3/2025) pukul 20.00 WITA.

Dalam kegiatan ini, personel Polsek Woja melakukan pengaturan arus lalu lintas untuk mencegah kemacetan di sekitar area masjid. Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kepada anak-anak agar tidak menyalakan petasan, terutama saat jamaah tengah beribadah, guna menjaga ketenangan dan kekhusyukan ibadah.

Kapolsek Woja IPTU Agustamin, S.H., menegaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Woja dalam menjaga ketertiban selama Ramadan.

“Kami hadir untuk memastikan masyarakat dapat beribadah dengan tenang dan khusyuk, tanpa gangguan dari lalu lintas maupun suara petasan,” ujar IPTU Agustamin.

Kegiatan pengamanan ini berlangsung hingga pukul 21.20 WITA dan berjalan dengan aman serta kondusif. Polsek Woja akan terus melakukan pengamanan serupa sepanjang bulan Ramadan demi menjaga ketertiban dan kenyamanan umat Islam dalam menjalankan ibadah.( Om Jeks )

Next Post

POLSEK WOJA LAKUKAN PEMANTAUAN LAHAN JAGUNG WARGA DEMI MENDUKUNG PROGRAM KETAHANAN PANGAN

Rab Mar 5 , 2025
Spread the love Dompu, NTB – lintasrakyat-ntb.com.com ~ Dalam upaya mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional menuju Indonesia Emas 2045, Bhabinkamtibmas Desa Matua, Brigpol Muchlis Agiltari, S.H., melaksanakan pemantauan terhadap lahan jagung hibrida milik warga binaan, Sdr. Abubakar Syahrudin, di So Doro Nowa, Dusun Buncu Utara, Desa Matua, Kecamatan Woja, Kabupaten […]

You May Like