Lintasrakyat-ntb.com. Kempo,- Pemerintah Kabupaten Dompu melaksanakan penyerahan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) untuk lapisan Masyarakat Kabupaten Dompu .
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Dompu Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) adalah dana yang dialokasikan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) kepada daerah berdasarkan persentase tertentu dari pendapatan negara. DBHCHT diberikan kepada provinsi penghasil cukai dan/atau provinsi penghasil tembakau untuk mewujudkan prinsip keadilan dan keseimbangan dalam pengelolaan APBN. Besaran DBHCHT diperbaharui setiap tahun sesuai kontribusi produksi tembakau pada tahun sebelumnya, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 2/PMK.07/2022 untuk tahun anggaran 2024.
Salah satu program yang didanai oleh DBHCHT adalah pembinaan lingkungan sosial, yang meliputi bidang kesejahteraan masyarakat dan kesehatan. Fokus Dinas Sosial adalah pada bidang kesejahteraan masyarakat, yang menerima 50% dari total dana DBHCHT.
BLT tersebut secara simbolis di serahkan oleh Ketua PKK Kabupaten Dompu yakni Hj Lilis Suriani Kader Jaelani, Ketua DPRD Kabupaten Dompu yakni H. Andi Bahtiar Jufrin S.Par atau yang akrab di sapa ABJ dan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Dompu yakni Drs Abdul Haris serta stakeholder terkait. Senin (5/8/2024) sekitar pukul 9. 00 witta .
Dalam program ini mencakup pemberian bantuan dan peningkatan keterampilan kerja. Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari DBHCHT adalah program pemerintah yang memberikan uang tunai kepada masyarakat yang memenuhi kriteria tertentu.
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen pemerintah Kabupaten Dompu serta Nasional dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau. Melalui program ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan manfaat langsung dari hasil cukai tembakau yang dihasilkan daerah mereka, sekaligus mendorong peningkatan kesejahteraan dan keterampilan kerja.
Pantauan awak media ini hadir juga dalam kegiatan tersebut Camat Kempo Drs Budi Rahman, PJS Danramil 1614-02/ Kempo Pelda Irwan Kepala Desa Soro Patowari SE dan Kepala Desa se-kecamatan Kempo lainnya.
Dalam kegiatan tersebut juga turut di kawal oleh Babinkamtibmas Desa Soro Bripka Salahudin dan Babinsa Desa Soro Serda Syahril .
Kegiatan tersebut berakhir sekitar pukul 11. 30 witta dalam keadaan aman dan kondusif. ( Bustanul LR)