Uncategorized

Anggota Koramil 1614-06/Manggelwa Dan Anggota Polsek Manggelewa Patroli Malam Hari

Spread the love

DOMPU:-LINTASRAKYAT-NTB.COM:-Untuk menciptakan rasa aman, nyaman bagi masyarakat dan berupaya selalu menjaga dan memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, Anggota Koramil Manggelewa bersama Anggota Polsek Manggelewa melaksanakan Patroli Malam dalam rangka cipta kondisi kamtibmas dan tempat-tempat rawan kamtibmas di Kecamatan Manggelewa yang dirangkaikan dengan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan),

Kegiatan tersebut melibatkan Anggota Polsek Manggelewa Yang di Pimpin langsung Oleh Kapolsek Manggelewa IPTU ABDUL HARIS SH ,anggota Koramil manggelewa dan 1 anggota sat Pol PP dengan sasaran kejahatan maupun pelanggaran yang meresahkan masyarakat seperti Premanisme, Pencurian dengan kekerasan, Senjata tajam, Narkoba, Alkohol dan kejahatan lainnya,sekaligus menghimbau kepada masyarakat yang ditemui tentang penerapan disiplin protokol kesehatan/Prokes, dengan sambang ke beberapa tempat tempat yang terdapat aktivitas masyarakat di malam hari serta mensosialisasikan peraturan pemerintah

Adapun sasaran yang di cek antara lain di tempat-tempat warung dan Pertokoan yang ada di pasar manggelewa serta pusat kegiatan masyarakat pada malam hari seperti warung yang masih beroperasi.

Danramil 1614-06 Manggelewa Kapten Inf Maturidi Saat di wawancarai oleh salah satu Anggota Media ini Membenarkan adanya kegiatan patroli Malam yang di laksanakan oleh Anggotanya bersama Anggota SKPT 1 Polsek Manggelewa Kab Dompu.

Anggota Koramil dan Anggota Polsek Manggelewa memberikan himbauan, ajakan, sekaligus sosialisasi tentang penerapan dengan cara tingkatkan disiplin patuhi protokol kesehatan guna meminimalisir serta pencegahan merebaknya kasus Covid-19, selalu memakai masker, jaga jarak, jaga kebersihan dan cuci tangan,hindari kerumunan dengan jumlah massa yang banyak serta tim monitoring sosialisasi pencegahan dan penanggulan penyakit masyarakat, ketentuan-ketentuan lain yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah.(OM JEKS LR)