Bhabinkamtibmas Desa Lune Pantau Lahan Jagung, Dorong Petani Jaga Hasil Panen dan Ketahanan Pangan

Spread the love

Dompu, NTB – lintasrakyat-ntb.com ~ Dalam rangka mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional Menuju Indonesia Emas 2025, Bhabinkamtibmas Desa Lune, BRIPKA Andi Prabata, kembali melaksanakan pemantauan dan monitoring lahan pertanian jagung milik masyarakat di Dusun Dorotoi, Desa Lune, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, pada Selasa, 11 Maret 2025, pukul 10.20 WITA.

Dalam kegiatan tersebut, BRIPKA Andi Prabata mengecek kondisi tanaman jagung yang hampir memasuki masa panen dan mengingatkan para petani untuk menjaga lahan mereka agar tidak dimasuki hewan ternak yang dapat merusak hasil pertanian. Ia menekankan bahwa kelalaian dalam menjaga lahan bisa menyebabkan kerugian besar bagi para petani.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan agar para petani tetap menjalankan ibadah puasa Ramadan 1446 H di tengah kesibukan bertani. Ia juga mendorong pemanfaatan lahan pekarangan rumah dengan menanam tanaman hortikultura seperti cabai, sayuran, dan tanaman bernilai ekonomi lainnya, guna membantu meningkatkan ketahanan pangan keluarga serta perekonomian masyarakat sekitar.

> “Manfaatkan setiap lahan yang ada, sekecil apa pun, agar bisa menjadi sumber pangan dan pendapatan tambahan bagi keluarga. Dengan begitu, kita tidak hanya membantu ketahanan pangan nasional tetapi juga kesejahteraan ekonomi masyarakat,” ujar BRIPKA Andi Prabata.

Kegiatan pemantauan ini berjalan dengan aman dan kondusif, serta mendapat sambutan baik dari para petani. Dengan adanya pendampingan dari kepolisian, diharapkan petani semakin termotivasi untuk menjaga hasil pertanian mereka, sehingga dapat mendukung ketahanan pangan di tingkat lokal maupun nasional.( Om Jeks )

Next Post

Polisi Kawal Ketahanan Pangan: BKTM Desa Ta'a Dampingi Petani Manfaatkan Lahan Secara Optimal

Sel Mar 11 , 2025
Spread the love Dompu, NTB – lintasrakyat-ntb.com ~ Dalam upaya mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional menuju Indonesia Emas 2045, Bhabinkamtibmas (BKTM) Desa Ta’a, Bripka Ibrahim, melakukan pemantauan dan pendampingan terhadap pengolahan lahan pertanian milik Abdul Gafur, seorang petani di Dusun Rasabou, Desa Ta’a, Kecamatan Kempo, Kabupaten Dompu, pada Selasa (11/3/2025) […]

You May Like