Kapolsek Kilo Tinjau Langsung Situasi Pascakonflik, Kondisi Kamtibmas Masih Aman dan Terkendali

Spread the love

Dompu, NTB – lintasrakyat-ntb.com
Pasca terjadinya insiden penganiayaan dan pengeroyokan yang melibatkan warga Sumba NTT (pekerja borong jagung) dan warga Desa Mbuju, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu, aparat kepolisian bergerak cepat memastikan stabilitas keamanan di wilayah tersebut.

Pada Senin (14/4/2025), sekitar pukul 09.00 WITA, Kapolsek Kilo, IPTU I Nyoman Suardika, memimpin langsung patroli kewilayahan di dua titik rawan yaitu Desa Mbuju dan Desa Taropo. Kegiatan ini dilakukan guna memantau kondisi pascakonflik serta memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Hingga saat ini, situasi di lapangan masih aman dan terkendali. Warga Sumba yang bekerja sebagai buruh petik jagung sudah mulai kembali berdatangan dan beraktivitas seperti biasa,” ujar Kapolsek Kilo melalui Kasi Humas Polres Dompu.

Patroli ini juga menjadi bagian dari langkah preventif Polsek Kilo dalam mencegah potensi gesekan susulan dan membangun komunikasi antara kelompok warga yang sempat bersitegang.

Polres Dompu melalui jajaran Polsek Kilo terus mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk menahan diri, tidak terprovokasi isu yang berkembang, serta menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus kepada pihak kepolisian.

Perkembangan lebih lanjut serta laporan resmi akan disampaikan menyusul setelah proses pendalaman dan klarifikasi dari berbagai pihak selesai dilakukan.( Om Jeks )

You May Like